Bahasa indonesia untuk OpenCart 2.0
Apabila anda pengguna opencart 2.0 , maka menjadi hal wajib pada toko online berbahasa indonesia. Dengan demikian semakin mudah pelanggan untuk membeli dan mengelola akun di toko online. Tutorial Cara mengganti bahasa indonesia opencart sudah kita bahas sebelumnya, tetapi kita bahas lagi dengan disertahi video agar mudah diterima.
Download Bahasa Indonesia Opencart 2.0x atau dapat didownload via [sociallocker id=3684]Onedrive[/sociallocker]
Setelah download bahasa indonesia opencart 2.0x.zip, Upload ke public_html
Untuk Opencart versi 2.0.0.0, 2.0.1.0, 2.0.1.1, 2.0.2.0
Penambahan bahasa indonesia
System > Localisation >Languages > Add New, isikan form sesuai berikut:
Language Name | Indonesia |
Code | id |
Locale | id_ID.UTF-8,id_ID,id-id,indonesia |
Image | id.png |
Directory | indonesia |
Status | Enable |
Sort Order | 2 |
Tutorial Video menambahkan Bahasa indonesia untuk OpenCart 2.0
Apabila belum jelas tentang artikel Bahasa indonesia untuk OpenCart 2.0 bisa ajukan pertanyaan dibawah
selamat malam.
permisi, saya mohon izin minta ilmunya hehe
saya sedang oprek oprek opencart versi 2.0.3.1 tapi berkali – kali di coba untuk di ganti ke bahasa indonesia masih belum bisa juga, di setiap kata bukannya di translate tapi malah berupa text_home text_tab tab_local dsb. sudah di coba dengan berbagai cara, tapi setelah saya lihat tutorial di sini mungkin penyebabnya adalah harus Upload ke public_html terlebih dulu, masalahya saya tidak tau caranya untuk Upload ke public_html itu seperti apa, mohon bimbingan nya. terimakasih.
Dear mas heri,
Saya bukan ahli opencart cuma sedikit ada pengalaman dengan opencart yang berbagai versi :), kalau berkenan saya bantu jawab.
Itu masalahnya di modul/extension bahasa indonesia mas,
1. file translate dalam modul/extension gak lengkap atau ada yang corupt
2. Kemungkinan mas heri pakai modul/extension bahsa indonesia yang gak compatible dengan opencart versi 2.0.3.1
Solusi nya,
A) Anda harus translate manual semua di folder language default (dari bahasa inggris)
B) Bayar orang untuk melakukan translation secara manual (req : orang yang bahasa inggris dan indonesianya bagus dan mengerti opencart)
Kalau pertanyaan masalah upload di public_html
1. login dulu ke cpanel website mas,cara nya kunjungi alamat url seperti contoh ini http://namadomain/cpanel
2. cari dan Klik menu / icon File Manager
3. Secara otomatis akan muncul pop-up dan pilih webroot (public_HTML/www)
4. Pada directori opencart(Folder/directori dimana file-file opencart anda) klik tombol Upload di menu utama File Manager
5. Pilih deh file dari komputer anda mana yang mau diupload, setelah itu secara otomatis akan terupload.
Semoga membantu mas heri
Dear Pak Aditya,
Jika yang terjadi icon bendera indonesia tidak muncul dan tulisan feature menjadi heading_title saat di over ke Bhs inggris (juga beberapa kata lainnya menjadi text_…) apakah itu kendala di modul/extension juga?
Lantas bagaimana solusinya ya?
Mohon pencerahannya. Terima kasih.
jadi saat install theme dan modul tidak sempurna. inti dari install theme dan modul di opencart adalah pastikan file ditaruh dengan benar dan support dengan versi OC yang digunakan. jika menggunakan bahasa indonesia, pastikan juga nemaruh file bahasa theme/modul di folder bahasa indonesia
pastikan Opencart versi 2.0.0.0, 2.0.1.0, 2.0.1.1, 2.0.2.0 dan upload ke direktori yang benar
link bahasa indonesia kok gk bisa didownload gan ????
Silahkan dicoba lagi, sudah diupdate linknya. tetapi harus login dulu di webnya Opencart
Bang ada tutorial cara ganti mata uangnya nggak?…
Silahkan ikuti https://kedaihosting.com/menambahkan-mata-uang-rupiah-rp-di-opencart/
ada di artikel https://kedaihosting.com/menambahkan-mata-uang-rupiah-rp-di-opencart/