Penyebab Website Anda Tidak Bisa Diakses

Jika website anda tidak dapat diakses, dan terdapat pesan “404 Not Found”, “403 Forbidden”, “500 Internal Server Error” dan sebagainya, maka ada beberapa disebabkan, antaranya:

Penyebab website tidak bisa diakses

  1. Setting Name Server nama domain anda.
  2. Nama Domain yang sudah expired(kadaluarsa)
  3. Kesalahan dengan file .htaccess
  4. Masalah koneksi jaringan/internet
  5. IP komputer anda terblokir firewall

Ada 3 komponen yang terlibat jika anda mengakses website
Server –> Jaringan Internet –> Anda/Pengunjung

Memeriksa Koneksi Internet

Jadi hal yang pertama adalah anda coba memeriksa koneksi, caranya:
Buka CMD dikomputer anda, dan ketikkan ping -t google.com ,apabila tidak ada masalah pada koneksi maka coba langkah selanjutnya

Periksa Domain

Untuk memeriksanya, anda coba memeriksa apakah kadaluarsa atau name server domain terhubung dengan hosting, caranya:
Periksa dengan whois domain, ketikkan domain anda. Lihat baris expired domain dan name server, pastikan domain tidak kadaluarsa dan nameserver benar

Gunakan Proxy

Periksa IP anda, apakah diblokir oleh server. caranya gunakan webproxy, dan masukkan alamat website anda. Apabila anda menggunakan webproxy dapat mengakses website anda maka IP komputer anda diblokir oleh server. Jadi anda dapat menghubungi kami untuk unblock atau mengganti IP dengan cara restart modem anda.
Penyebab IP  diblokir antara lain:

  1. Salah login cpanel berkali-kali
  2. Terlalu sering me-refresh browser
  3. Melakukan spam
  4. DOS attack
  5. Port scan

Coba masuk cPanel

Apabila anda bisa masuk cPanel, maka yang anda curigai adalah file .htaccess ,jika anda baru saja menkonfigurasi file .htaccess atau baru install script. dan hal lain yang diperiksa dengan menggunakan fitur Log error pada cPanel, Fitur ini sangat berguna jika ada error yang terdapat di website anda

Apabila anda pertanyaan tentang penyebab website anda tidak bisa diakses silahkan hubungi kami

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *