Setting Blogspot dengan domain sendiri
banyak pertanyaan dari pelanggan tentang Setting Blogspot dengan domain sendiri, kali ini saya akan memberi tutorial singkatnya.
Setelah anda login di blogspotmu, lalu Setelan > Dasar dan klik “Siapkan URL pihak ke-3 untuk blog Anda” pada kolom Penerbitan
masukkan Alamat Blog dengan domain yang anda baru pesan dan klik “simpan” . harus memasukkan domain dengan www. (contoh: www.domainsaya.com)
Setelah itu masuk ke member area kedaihosting, dan ke domain > domain manager > kelola domain > Alat pengelolaan > Kelola DNS
masukkan dua CNAME berikut sehingga seperti berikut(contohnya):
harap perhatikan jenis recordnya adalah CNAME. dan tunggu sekitar beberapa 1 – 4 jam.
setelah itu baru kembali pada blogspot dan klik simpan
Jangan lupa ubah name server untuk blogspot
Jika belum bisa silahkan ke Lihat petunjuk setelan (pada penerbitan blogmu), dan pilih On a top-level domain (www.example.com), ikuti petunjuk tersebut dan tambahkan IP pada Record A 216.239.32.21, 216.239.34.21, 216.239.36.21, 216.239.38.21
sudah setting DNSnya kemudian nunggu semalaman masih sama errornya “Kami tidak dapat memverifikasi otoritas Anda untuk domain ini. Kesalahan 14”
Pada daftar CNAME, dibawahnya ada teks
Lihat petunjuk detail kami tentang memberikan CNAME untuk berbagai pendaftar atau lihat petunjuk setelan lengkap untuk detail selengkapnya. Jika Anda kesulitan memasukkan CNAME kedua ke dv.googlehosted.com, Anda dapat memverifikasi kepemilikan Anda atas domain ini dengan data TXT melalui alat webmaster Google di sini.
klik teks klik “disini”
Pada Sign in to your domain name provider., pilih Other
Pilih “Add a CNAME record.”
Lalu klik verify