Upgrade Hosting
Mengalami space hosting penuh?, hal tersebut tidak ada yang salah pada system dan pada website Anda. karena ada aktivitas di website anda, maka penggunaan space meningkat, cek alasan space dan bandwidth habis:
Alasan Space Penuh
Apabila space hosting 1GB, dan menginstall WordPress 5.1 maka memakan penggunaan disk sekitar 50MB. hal tersebut belum menggunakan theme dan plugin yang ingin digunakan. berikut file yang memakan space hosting, diurutkan yang terbanyak:
- Folder Upload
tempat file jpg,png,pdf yang anda upload melalui wordpress. Tidak ada yang salah, hal tersebut karena rutin update artikel atau konten. - File Lampiran di Webmail
Apabila menggunakan webmail, maka dapat memakan banyak penggunaan disk karena file lampiran di email tersebut. - File Backup manual
Fitur backup utama, tidak memakan disk hosting. namun jika ingin membackup manual sendiri maka tentu memakan disk hosting anda. - Folder Plugins
Banyak plugin wordpress gratis yang dapat menambahkan fitur baru, Jika menambahkan plugin maka dapat memakan space hosting. - Folder .trash
Jika File dihapus melalui file manager cpanel, maka ada dialog beri centang “Skip the trash and permanently delete the files” untuk menghapus permanen.
apabila hal tersebut tidak dilakukan sebelumnya, maka dapat menghapus file tong sampah di .trash
Cek folder .trash dan hapus file didalamnya jika file benar-benar tidak penting.
Alasan Bandwidth Habis
Pengertian Bandwidth Hosting adalah maksimal besar transfer & penukaran data antara server ke pengguna. Setiap akun hosting memiliki bandwidth, dengan adanya pembatasan bandwidth maka server tetap stabil. pembatasan bandwidth berlaku setiap bulannya, jadi apabila sudah habis di tanggal 28 maka pembatasan direset pada setiap awal bulan. berikut alasan bandwidth habis:
- Besar trafik website Anda, Tidak ada salah dengan ini karena website telah banyak dikunjungi.
- Konten website Anda ditampilkan oleh website lain, contohnya: jpg,png, dan lainnya. Untuk mengatasinya, gunakan fitur Hotlink Protection di cpanel.
Dari 2 alasan diatas, yang banyak terjadi tentu poin 1 yaitu trafik website meningkat.
Dengan penjelasan diatas, maka kami sarankan untuk Upgrade Hosting
Cara Upgrade Hosting
- Login Member Area
- Services > My Services
- Klik yang dipilih pada list layanan hosting untuk melihat detailnya
- Klik Upgrade/Downgrade pada sidebar sebelah kiri
- Pilih tujuan paket hosting yang diinginkan, lalu klik Choose Product
- Setelah itu akan diinformasikan biaya upgrade, dan lanjutkan untuk melakukan pembayarannya.